Ikan Arwana Dihargai Fantastis, Kenali Alasannya Mengapa Menjadi Ikan yang Banyak Digemari
Anda tentu tidak asing dengan salah satu jenis ikan yang banyak digandrungi oleh para pecinta ikan hias. Selain memiliki harga yang selangit, jenis ikan ini juga dikenal dapat memberikan keberuntungan kepada siapa saja yang memeliharanya. Ya, jenis ikan tersebut adalah ikan Arwana.
Ikan yang memiliki julukan sebagai “Raja Ikan Hias” ini memang memiliki tempat istimewa di hati para pecinta ikan. Terutama bagi mereka yang percaya pada mitos, bahwa ikan ini dapat membawa banyak hoki. Tak aneh tentunya jika ikan Arwana ada yang dihargai hingga puluhan juta Rupiah tiap ekornya.
Para pecinta ikan Arwana ini biasanya datang dari masyarakat kalangan menengah keatas. Penyebabnya tak lain karena harga jual beli ikan dengan nama latin Osteoglossidae ini di pasaran terbilang fantastis.
Namun, seiring dengan berkembangnya waktu dan munculnya banyak komunitas pecinta ikan Arwana, banyak orang dari berbagai kalangan dan usia yang mulai menjadikannya hobi.
Untuk itu, bagi Anda yang menyukai ikan Arwana, tidak ada salahnya untuk terjun menekuni hobi tersebut. Bahkan, hobi ini juga dapat dijadikan sebagai ladang rezeki.
Tentunya, tetap perlu mencari banyak informasi seputar ikan Arwana untuk menjadi mahir dalam memeliharanya.
Alasan Mengapa Harga Ikan Arwana Selangit
1. Ikan Pembawa Keberuntungan
Ikan Arwana memang dianggap ikan yang membawa keberuntungan dan kemakmuran bagi sebagian orang. Bahkan, berdasarkan Feng Shuinya, ikan Arwana adalah simbol dari kesehatan, kegembiraan, dan kemakmuran. Tak ayal mengapa banyak orang yang rela merogoh kocek cukup dalam hanya untuk membeli satu ekor ikan Arwana.
Namun, penyebab mengapa harga ikan arwana sangat fantastis bukanlah kepercayaan pada Feng Shui saja. Tetapi, ada beberapa faktor lain yang lebih rasional. Salah satu alasannya adalah cara pemeliharaannya yang cukup banyak menyita waktu si pemeliharanya.
Pemeliharaan ikan Arwana memang terbilang tidak mudah ketimbang jenis ikan air tawar lainnya. Saat memutuskan untuk memelihara ikan Arwana, Anda harus secara rutin memeriksa kondisi air dalam akuarium agar senantiasa bersih. Pemeriksaan kondisi air tempat ikan Arwana tinggal memiliki fungsi yang cukup penting yaitu agar ikan tidak mudah stress dan kesehatannya tetap terjaga.
Pemberian lampu yang selalu dinyalakan juga merupakan syarat wajib dalam memelihara ikan Arwana. Anda juga tidak boleh telat untuk memberikan pakan pada ikan Arwana serta harus sesuai dengan porsi yang telah ditentukan dan dilakukan secara konsisten.
2. Tanning
Selain itu, ikan Arwana adalah salah satu jenis ikan yang memerlukan tindakan tanning. Tujuan dari pemberian sinar matahari ini agar ikan Arwana dapat memiliki warna merah merona yang dipercaya sebagai pembawa keberuntungan.
Berbeda jenis ikan Arwana pun mengharuskan sang pemelihara untuk melakukan metode tanning yang berbeda. Jika kurang cermat dalam melakukan proses tanning, bukan tidak mungkin ikan akan memiliki warna yang kurang diminati. Alhasil harga jual ikan tersebut akan merosot tajam atau bahkan tidak laku sama sekali.
Terakhir, alasan mengapa tak sedikit orang yang rela membayar mahal untuk membeli ikan Arwana adalah keberadaannya yang langka. Di tempat budidaya dan penjualan ikan Arwana pun stoknya biasanya cukup terbatas. Alasan inilah yang membuat ikan Arwana memiliki harga yang fantastis bagi orang awam.
Jenis Ikan Arwana yang Banyak Dicari Para Peminatnya
Tren memelihara ikan Arwana memang semakin menyebar luas. Jenis ikan Arwana pun cukup beragam dan memiliki kisaran harga yang bervariasi pula. Akan tetapi, ada beberapa jenis yang memiliki popularitas yang cukup tinggi dan mengimbangi harga jualnya di pasaran.
1. Ikan Arwana Black Golden
Sumber: bagi-in.com
Yang pertama adalah ikan Arwana dengan jenis Black Golden. Ikan Arwana jenis ini banyak dicari karena ciri fisiknya yang berwarna dasar emas dan warna sisiknya yang kehitaman. Berhabitat di rawa dan sulit untuk dicari, tak ayal ikan Arwana jenis Black Golden dihargai hingga 18 juta Rupiah per ekornya.
2. Ikan Arwana Cross Back Golden
Sumber: bagi-in.com
Selanjutnya, ada ikan Arwana yang dikenal karena warna emas yang ada di bagian punggungnya yang mencolok. Ikan Arwana dengan nama latin Scleropages Formosus atau biasa dikenal sebagai ikan Arwana dengan corak Cross Back Golden.
Ikan ini memiliki kisaran harga setara dengan jenis Black Golden, yakni 18 jutaan.
3. Ikan Arwana Super Red
Jenis ikan Arwana ketiga yang cukup banyak digemari adalah yang berjenis Super Red. Sesuai dengan namanya, jenis ini memiliki tampilan yang dominan dengan warna merah menyala. Meski begitu, ikan Arwana jenis Super Red memiliki kisaran harga yang beragam mulai dari 2 juta sampai 48 juta Rupiah.
4. Arowana Batik
Para pecinta ikan Arwana tentu tidak asing dengan ikan berjenis Arowana Batik. Ikan jenis ini banyak dikenal karena corak tubuhnya yang menarik menyerupai pola yang ada pada kain batik. Dengan memiliki perpaduan warna perak dan perunggu, ikan Arwana jenis Batik ini dibanderol dengan harga 56 juta Rupiah.
5. Ikan Arwana Platinum
Ikan Arwana berjenis Platinum yang pasti sudah luas dikenal oleh para pecinta ikan tersebut, bahkan oleh orang awam sekalipun. Pasalnya, ikan Arwana jenis ini sempat membuat geger karena harga jualnya yang setara sebuah rumah mewah, yakni mencapai 5.7 miliar Rupiah.
Tentunya, siapa yang sangka harga ikan Arwana jika dijual bisa mencapai angka miliaran Rupiah. Namun, karena ciri khas warna platinum mengkilap di kulit dan sisiknya serta permukaannya yang halus, tak sedikit orang yang menjuluki ikan Arwana Platinum sebagai jenis ikan tercantik.
Masih banyak jenis ikan arwana lainnya yang banyak dicari seperti ikan arwana silver dan lain-lain.
Tips Cermat dalam Memilih Ikan Arwana Unggulan
Melihat harga jual ikan Arwana yang cukup mahal mungkin membuat sebagian orang mundur untuk menekuni hobi memelihara ikan tersebut. Namun, bagi yang memiliki kondisi finansial bagus, Anda mungkin tertarik untuk memelihara salah satu jenis ikan Arwana yang disebutkan di atas.
1. Perhatikan Ukurannya
Hal pertama yang perlu dicermati sebelum membeli ikan Arwana adalah melihat ukuran dari ikan tersebut. Umumnya, ikan Arwana yang berukuran 20 cm hingga 25 cm banyak dipilih oleh para pecinta ikan jenis tersebut. Alasannya karena ikan Arwana dengan ukuran sedang tersebut cukup mudah untuk dipelihara oleh pemula dibandingkan dengan ukuran dibawahnya.
2. Pilihlah Tempat Jual yang Terpercaya
Selanjutnya, Anda juga harus memilih tempat jual beli ikan Arwana yang terpercaya. Pastikan bahwa cara pembudidaya dalam merawat ikan Arwana sesuai dengan yang dipahami. Dengan begitu, dapat dipastikan bahwa kesehatan ikan Arwana tersebut terjaga dan sedang tidak mengalami stress.
3. Kunjungi dan Lihat Secara Langsung
Tips yang ketiga dalam memilih ikan Arwana adalah kunjungi lokasi penjualan ikan tersebut secara langsung. Meski kini transaksi jual beli ikan Arwana banyak dilakukan secara online, akan jadi lebih bijaksana jika memilih untuk membelinya di tempat konvensional. Pasalnya, dalam membeli ikan Arwana, Anda perlu mengetahui dengan pasti kondisi fisik dari ikan tersebut.
Memilih untuk membeli ikan Arwana di tempat yang bisa dikunjungi juga memungkinkan Anda untuk bisa berkomunikasi secara langsung dengan pembudidayanya. Dengan begitu, beberapa hal seputar ikan Arwana yang akan dipilih serta berbagi informasi mengenai cara pemeliharaannya juga dapat ditanyakan.
4. Perhatikan Kondisi Fisik dengan Cermat
Masih berhubungan dengan poin sebelumnya, tips terakhir dalam memilih ikan Arwana adalah kondisi fisik dari ikan tersebut. Cermati apakah ada sisik yang terlepas ataupun telah rusak.
Tips ini juga penting untuk dipraktikan saat ingin membeli anakan ikan Arwana. Pastikan bahwa anakan ikan tersebut tidak memiliki bibir cakil.
Pasalnya, saat beranjak dewasa, ikan Arwana dengan bibir cakil akan menurunkan kualitas fisiknya yang secara langsung membuat harga jualnya menjadi lebih rendah.
Memelihara Ikan Arwana Bisa Menjadi Hobi yang Membuka Pintu Rezeki
Meski cara pemeliharaannya tidak mudah, ikan Arwana terbukti dapat menjadi ladang rezeki bagi orang yang memiliki hobi tersebut. Asal tekun dan disiplin, ikan Arwana yang dipelihara dapat dijual kembali dengan harga yang cukup tinggi.
Jadi, tidak ada salahnya untuk menjadikan hobi memelihara ikan Arwana tersebut sebagai profesi utama Anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar