Cara Memberi Pakan Ikan Lele yang Baik
(sumber : konstruksikolamterpal.com)
Untuk menghasilkan panen yang baik tentunya peran pakan ikan lele menjadi hal yang harus diperhatikan secara detail, selain dari kadar pH air, sistem airrator yang dibutuhkan pada budidaya lele kolam terpal bulat.Pemberian makan yang baik tentunya akan sangat mendukung untuk produktivitas perkembangan ikan lele, bayangkan jika pemberian makan ini sering terganggu dan telat, tentunya ikan bisa mati, atau ikan lele saling memangsa satu sama lain.
Bahkan dengan makanan yang buruk yang diberikan bisa-bisa ikan itu mati sendiri diakibatkan oleh pakannya yang sulit dicerna dan menjadi racun yang mematikan pada lele.
Maka dari itu mari kita bahas secara ringkas dan singkat melalui tulisan sederhana ini, bagaimana sih cara memberikan pakan yang baik dan benar pada pembudidayaan ikan lele ini, yuk kita simak pembahsannya.
4 Cara Memberi Pakan Ikan Lele
- 1. Atur Jadwal Waktu Pemberian Pakan Ikan Lele
Dalam pengaturan jadwal ini, anda bisa memberikan pakan ikan lele sehari dua kali ataupun tiga kali, jika dilakukan 3x dalam sehari, hendaknya dibagi pada waktu : pagi, siang dan malam hari.
Pada pengelaman banyak para petani ikan lele, jangan terlalu pagi memberikan ikan lele, karena kebanyakan ikan lele tidak bernafsu makan pada pagi yang terlalu pagi.
karena secara penelitiannya pada pagi hari permukaan air kolam masih tercemar oleh zat-zat yang dibawa oleh udara dan ini merugikan untuk ikan, sehingga jika pemberian makan ini terlalu pagi akan bisa memberikan racun kepada ikan. Hasilnya ikan akan banyak yang mati.
Standartnya memberikan ikan ketika pagi yaitu pada jam 9, pada jam ini air sudah menjadi netral kembali dan bagus untuk pemberian pakan ikan.
Jika masuk siang hari, anda bisa memberikan pakan pada rentang waktu jam 1 hingga jam 2 siang. Dan pada malam hari anda bisa memberikan pakan pada ikan lele pada jam 8 sampai jam 9 malam.
- 2. Persiapan Pemberian Pakan Pada Ikan Lele
Tahap awal, anda harus mengetahui ukuran ikan lele anda, hal ini diperlukan untuk menyesuaikan pelet yang harus diberikan.
Bedakan pelet untuk ikan yang masih kecil dan besar, sesuaikan ukurannya dan gantilah pelet menjadi yang lebih besar ketika lele sudah berkembang besar juga.
Hal ini dikhawatirkan jika lele diberikan pakan pelet yang terlalu besar, akan menyulitkan ikan untuk memakan pelet itu sehingga ikan akan tetap kelaparan.
Basahi Pakan Pelet
Membasahai ikan pelet berguna agar pelet menjadi mengembang, hal ini diperlukan karena sifat lele itu rakus akan makan, jika pelet yang diberikan dalam kondisi kering akan lebih banyak memakan pelet dan pada perut ikan, pelet akan menjadi mengembang, sehingga ikan lele akan menjadi sesak dan sulit untuk bergerak aktif.
Ikan yang kekenyangan salah satu tandanya adalah dia akan menggantung diam dalam posisi miring di bawah permukaan air.
Lakukan pembasahan pelet ini dengan cara menebarkan air secara merata pada pelet dan diamkan beberapa menit hingga pelet menjadi mengembang. Hal ini tidak berlaku pada pakan pelet tenggelam.
Tambahkan Probiotik
Setelah membasahi pelet ikan dengan air selama beberapa menit, alangkah baiknya anda menambahkan probiotik. Probiotik ini bisa anda dapatkan di toko-toko peternakan ikan.
Jika anda menambahkan probiotik anda akan mendapatkan keuntungan ikan anda akan menjadi lebih sehat karena diberi asupan vitamin dan menjaga dari kualitas air dan juga menguraikan sisa-sisa kotoran organik sehingga tidak mengganggu kesehatan dari ikan lele.
Tentang probiotik ini anda juga bisa membaca tentang : Budidaya ikan lele sistem bioflok
- 3. Cara Menebar Pakan yang Baik
Pada tahap awal, tebarkan pada sisi kanan sampai pelet habis, setelah habis pindah pada sisi kiri, setelah sisi kiri juga habis pindah di sisi tengah. Sebarkan pelet hingga kenyang. Tanda dari ikan yang sudah kenyang adalah adanya pelet yang mengambang dan tidak dimakan oleh ikan.
Jika anda menggunakan pelet tenggelam, cara menebarkannya yaitu dengan cara perlahan-lahan pada satu titik, sebab ikan lele termasuk jenis ikan yang mengejar pakan yang bergerak. Jadi hal ini diperlukan karena ditakutkan pelet terlanjur tenggelam dan tidak dimakan oleh ikan, berikan pakan hingga respon ikan sudah menurun akan memakan pelet.
- 4. Hindari Pakan Tambahan Mentah
Hendaknya anda merebusnya terlebih dahulu, hal ini diperlukan agar sifat dari kanibalisme ikan lele tidak muncul dan juga hal ini berfungsi untuk membunuh kuman-kuman yang terdapat pada daging mentah tersebut agar tidak menjadi penyakit pada ikan lele.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar